Sejarah Singkat

Madrasah Aliyah Muhammadiyah Bandung berdiri tahun 1991 dengan SK pendirian nomor Wm.06.04/PP.03.2/003785/1991 Tanggal 14 Oktober 1991 atas inisiasi dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah Bandung bagian Dikdasmen. Pada awal berdiri MA Muhammadiyah Bandung masih menggunakan gedung milik MIN Mergayu Bandung. Madrasah berdiri di atas tanah wakaf seluas 1329 m2. Tahun pertama aktifitas sekolah memperoleh peserta didik 44 anak dan pada tahun kedua memperoleh 48 anak dengan kepala sekolah bernama Drs. Nur Rohmad.

STATUS SEKOLAH

  • Tahun 1991

Berdiri dengan status belum memperoleh surat ijin Operasional dan Nomor Statistik Madrasah/NSM : 312.35.04.02.220

  • Tahun 1996

Status Terdaftar dengan SK Nomor : 92/E.IV/PP.03.2/Kep/1996 tanggal 05 Agustus 1996

  • Tahun 2001

Status Diakui dengan SK Nomor : E.IV/PP.03.2/KEP/44/20021 Tanggal 10 April 2001

  • Tahun 2005

Status Terakreditasi “B” dengan SK Nomor : Kw.13.4/4/PP.03.2/2858/SK/2005 Tanggal 26 September 2005

  • Tahun 2010

Status Terakreditasi “B” dengan Surat Ijin Operasional Nomor : Kw.13.4/4/PP.00.6/24/2010 Tanggal 1 Juli 2010 dan Nomor Statistik Madrasah/NSM : 131235040001

  • Tahun 2016

Status Terakreditasi “B” dengan Surat Ijin Operasional Nomor : 3095 Tahun 2017 Tanggal 30 Mei 2017

PERIODESASI KEPALA SEKOLAH

  • Drs. Nur Rohmad — Tahun 1991 sd 1992
  • H. Mahfudz, BA — Tahun 1992 sd 2001
  • Drs. Bashori, M.Pd — Tahun 2001 sd 2004
  • Drs. Nur Rohmad, M.Pd — Tahun 2004 sd 2006
  • Drs. Bambang Widarsono, M.Pd — Tahun 2006 sd 2010
  • Bambang Sutikno, S.Pd (Plt Kepala Sekolah) — Tahun 2010 sd 2011
  • Mas’udi, A.Ma. (Plt Kepala Sekolah) — Tahun 2011 sd 2012
  • Nur’aini, S.Ag.,M.Pd.I — Tahun 2012 sd sekarang